Renungan Harian HKBP | 24 Oktober 2024
Selamat pagi bapak, Ibu dan Saudara-saudara yang kami kasihi di dalam Kristus Yesus Tuhan kita. Semoga di pagi hari ini kita dalam keadaan sehat dan penuh sukacita. Saudara-saudara sebelum kita kembali melakukan pekerjaan kita sepanjang hari ini, terlebih dahulu kita akan merenungkan Firman Tuhan yang menjadi kekuatan bagi kita, untuk itu mari kita berdoa dalam hati kita masing-masing.
Saat teduh…………
Doa Pembuka: Kami memuji dan memuliakan namaMu ya Tuhan Allah Bapa kami didalam nama AnakMu Tuhan Yesus Kristus. Di pagi hari ini kami bersyukur kepadaMu atas berkatMu kami boleh melewati malam hari dan kini Engkau bangunkan kami dalam keadaan sehat. Ya Tuhan kami selalu rindu akan kebenaran FirmanMu, untuk itu kami telah membuka hati dan pikiran kami agar FirmanMu dapat kami mengerti dan akan kami lakukan dalam kehidupan kami setiap hari. Terimalah doa dan permohonan kami, hanya didalam nama Yesus, kami berdoa dan mengucap syukur kepadaMu. Amin.
Nats Renungan : Daniel 6 : 27
“Bersama ini kuberikan perintah, bahwa diseluruh kerajaan yang kukuasai, orang harus takut dan gentar kepada Allahnya Daniel, sebab Dialah Allah yang hidup, yang kekal untuk selama-lamanya; pemerintahanNya tidak akan binasa dan kekuasaanNya tidak akan berakhir”
Bapak, ibu dan saudara-saudara, Akhirnya segala bangsa akan tunduk dan menyembah Tuhan Allah yang Maha Kuasa. Demikian yang telah terjadi setelah Raja Darius memerintahkan seluruh masyarakat yang dikuasainya supaya setiap orang harus takut dan gentar kepada Allahnya Daniel. Perintah itu terjadi ketika melihat Daniel yang dilemparkan ke gua singa, ternyata dia tidak terbunuh oleh singa-singa yang buas. Apa yang telah terjadi hingga Daniel selamat dari gua singa tersebut? Raja melihat bahwa Allahnya Daniel telah menyertainya dan selalu menyertainya. Allah Israel memberikan perlindungan, singa yang ganas dibuat tidak berkutik. Allah Daniel telah melakukan mukjizat dan mengirimkan para malaikatNya untuk mengatupkan mulut singa sehingga tidak dapat menerkam Daniel.
Saudara-saudara, dari kisah Daniel, bagi raja dan bagi kita sesungguhnya keselamatan itu bersumber dari Allah yang Maha kuasa. Hanya Dialah yang memiliki kuasa di bumi dan di sorga, dan sebagai Allah yang maha kuasa, Dia telah berjanji akan menyertai dan melindungi umatNya dari mara bahaya. Itu sebabnya ketika Daniel dihukum oleh lawannya, Allah tidak membiarkan maut menelan Daniel, Allah menyatakan kemahakuasaaNya sehingga Daniel selamat.
Bapak, ibu dan saudara-saudara, yang pasti semuanya itu boleh terjadi karena Iman Daniel yang kokoh dan tak tergoyahkan oleh apa pun, sebab Orang benar akan hidup oleh iman. Daniel tidak merasa gentar walaupun hidupnya menghadapi kesulitan. Daniel yang tengah menghadapi maut, ternyata sanggup dengan hidup tenang, ia percaya bahwa Tuhan yang mahakuasa akan menyelamatkannya, dan Daniel sangat yakin bahwa Allahnya lebih besar dari segala kekuatan dunia.
Pengalaman Daniel harus menjadi semangat baru bagi kita untuk menghadapi berbagai rintangan bahkan maut yang mengintai hidup kita, di segala perkara Allah kita akan selalu menyertai dan akan menyatakan mujizatNya untuk menyelamatkan kita. Oleh karena itu, kita pun harus selalu beriman teguh terhadap Allah Tuhan kita, Dialah sumber kehidupan kita yang selalu bersedia menyertai dan melindungi setiap orang yang percaya kepadaNya.
Perlu dan sangatlah penting, kita meniru sikap raja Darius, yang walaupun dia tidak dari seorang yang percaya kepada Tuhan, namun dia mau menyembah Tuhan Allah Daniel dan mengajak seluruh masyarakat yang dia pimpin agar tunduk dan takut kepada Allahnya Daniel. Apalagi kita yang telah menjadi umat Tuhan, yang telah dipanggil percaya di dalam nama Yesus Juruselamat kita, marilah selalu beriman teguh kepadaNya, dan selalu berharap akan keselamatan dan kehidupan yang kekal yang Tuhan sediakan bagi orang yang percaya kepadaNya. Amin.
Doa Penutup: Terima kasih ya Tuhan Allah Bapa kami atas FirmanMu yang telah kami dengarkan di pagi hari ini. Sebagai umat ciptaanMu, kami harus tunduk dan sujud di hadapanMu, karena melalui FirmanMu, kami telah melihat, betapa besarnya kuasaMu atas kehidupan kami. Tuhanlah yang kami percayai sebagai pemberi kehidupan bagi kami, Tuhanlah yang kami tahu sebagai pelindung kami ketika dalam menghadapi berbagai kesulitan. Ya Tuhan, kiranya Tuhan selalu melindungi kami dan menjagai kami melalui mujizatMu. Ya Tuhan, jadikanlah FirmanMu yang telah kami terima untuk menguatkan kami dalam setiap langkah kehidupan kami, juga membimbing kami untuk mau melakukan apa yang Tuhan kehendaki dalam hidup kami. Dalam segala aktivitas dan tugas-tugas kami pada hari ini, tolong Tuhan kuatkan kami! Berikanlah berkat yang melimpah bagi kami. Hanya kedalam tanganMu kami serahkan seluruh kehidupan kami. Hapuskanlah segala dosa kami, Di dalam nama Yesus, kami berdoa dan mengucap syukur kepadaMu. Amin
Anugerah Tuhan kita Yesus Kristus, Kasih setia dari Allah Bapa, dan Persekutuan dari Roh Kudus, itulah kiranya yang menyertai kita, hari ini sampai selama-lamanya! Amin
Pdt. Samsir Hutagalung, M.Div